Berita

Gerak Cepat! Usai Rampung Fasilitas OSCE, PSPPA UIN Malang Kini Mulai Fokus Aktifkan Apotek Pendidikan: Studi Banding Apotek Pendidikan Universitas Airlangga Surabaya

Selasa (15/8/2023), sejumlah pimpinan Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan UIN Maulana Malik Ibrahim Malang (FKIK UIN Malang) melakukan studi banding dalam rangka pendirian Apotek Pendidikan di Fakultas Farmasi Universitas Airlangga Surabaya (FF Unair). Acara berlangsung di FF Unair Gedung Nanizar Zaman Joenoes, Kampus C Universitas Airlangga Surabaya.

Diantara para staf dan pimpinan FKIK UIN Malang yang turut serta antara lain adalah: Wakil Dekan I, Wakil Dekan II, Wakil Dekan III, Kepala Bagian TU, PPK Keuangan, Kaprodi dan Sekprodi Sarjana Farmasi, Kaprodi dan Sekprodi Pendidikan Profesi Apoteker, serta dosen dan staf. Rombongan diterima secara langsung oleh Dekan, Wakil Dekan, Kaprodi dan Sekprodi baik dari jenjang S1 maupun pascasarjana di lingkup FF Unair.

Dekan dan Wakil Dekan 2 FF Unair memberikan sambutan

Prof. apt. Junaidi Khotib, S.Si., M.Kes., PhD, Dekan FF Unair dalam sambutannya menyampaikan rasa syukur dan terimakasih atas kunjungan tim dari FKIK UIN Malang.

Tim dari FKIK UIN Malang yang menghadiri studi banding

“Dalam kesempatan yang baik ini, mari antara Unair dan UIN dapat saling sharing dan bersinergi terkhusus pada aspek-aspek penyelenggaraan pendidikan PSPPA. Kami selaku tuan rumah juga mengharap masukan dari bapak/ibu sebagai bahan evaluasi”, sambut Prof. Junaidi.

Mewakili FKIK UIN Malang, Prof. Dr. apt. Roihatul Mutiah, SF., M.Kes., menyampaikan rasa terimakasih atas dukungan Unair yang telah banyak dilakukan, mulai dari awal pendampingan pendirian Prodi Farmasi di UIN Malang hingga berdirinya PSPPA. Menurut Prof. Roiha, tujuan studi banding kali ini antara lain adalah terkait dengan dua hal.
“Tujuan yang pertama adalah dalam rangka persiapan sarana dan penyelenggaraan ujian OSCE UKMPPAI, dan yang kedua adalah perihal pendirian Apotek Pendidikan”, terang Prof. Iha. “Saat ini di UIN telah tersedia bangunan fisik yang dapat digunakan sebagai Apotek Pendidikan namun masih perlu banyak pembenahan. Begitu juga dengan ruang farmasi yang ada di Poliklinik UIN Malang, oleh sebab itu kami mengharapkan bimbingan dan kerjasama dengan FF Unair”, sambungnya.

Suasana Kunjungan studi banding FKIK UIN Malang di FF Unair

Kegiatan dimulai pada pukul 13.00 WIB dengan sambutan dan sharing session antara FF Unair dan FKIK UIN Malang.